Jumat, 5 Mei 2017 Fakultas Pertanian Universitas Katolik Santo Thomas berangkat menuju Aek Natonang, Desa Tanjungan Kabupaten Samosir. Kegiatan ini digagas oleh Senat Fakultas Pertanian bekerja sama dengan HMJ semua jurusan di Fakultas Pertanian.
Samosir, Desa Tanjungan menjadi sasaran kepedulian Fakultas Pertanian Unika lewat aksi “Let’s Go Green” karena berdasarkan fact on Samosir, wilayah Samosir telah mengalami kekeringan disebabkan musim kemarau yang sangat panjang.
Selain itu, wilayah Tanjungan sudah ditetapkan sebagai wilayah Kebun Raya Samosir oleh Pemkab Samosir.
Mahasiswa/i Fakultas Pertanian didampingi oleh 13 dosen dengan Bapak Maruba Pandiangan selaku penanggung jawab dari kegiatan ini.
Aksi “Let’s Go Green” ini diisi dengan menanam 1000 pohon sesuai dengan arahan dari UPT Kebun Raya Samosir. Adapun tindak lanjut dari kegiatan ini adalah pemeliharaan agar penanaman pohon tersebut tidak sia – sia. (admin)