FAKULTAS TEKNIK UNIKA SANTO THOMAS GELAR KULIAH UMUM DENGAN TEMA : APA & MENGAPA MENJADI AHLI DAN PROFESIONAL BIDANG GEOTEKNIK?

(Humas/Ust) Rabu, 30 Oktober 2024 –  Fakultas Teknik Universitas Katolik Santo Thomas menyelenggarakan kuliah umum di aula magna gedung perpustakaan lantai 3. Acara ini dihadiri oleh Kepala Program Studi Teknik Sipil, Dosen dan seluruh mahasiswa Teknik Sipil serta pemateri yang luar biasa Dr.Ir. Aksan Kawanda, ST., M.T.,IPM. (TA Geoteknik Geotech Erfathama).

Tujuan diadakannya acara ini untuk membahas mengenai lebih dalam tentang Geoteknik dan apa peran penting Geoteknik di bidang kontruksi. Mahasiswa/i sangat antusias dalam mengikuti perkuliahan umum ini

Kuliah Umum ini di pandu oleh Ir. Simon Dertha Tarigan, M.T , Dosen tetap Unika Santo Thomas Bidang Konsentrasi Geoteknik. Acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya diikuti dengan kata sambutan dari Samsuardi Batubara, S.T.,M.T. selaku Kepala Prodi Teknik Sipil. Dalam sambutannya beliau menyampaikan terimakasih dan suatu kebanggaan karna kuliah umum ini bisa dilaksanakan serta menghadirkan pemateri yang luar biasa khususnya dari bidang geoteknik.

Memasuki sesi pemaparan materi dan diskusi oleh Dr.Ir. Aksan Kawanda, ST., M.T.,IPM. (TA Geoteknik Geotech Erfathama) dengan tema “apa & mengapa menjadi ahli dan profesional bidang geoteknik?”. Beliau menyampaikan materi tentang geoteknik itu seperti apa, bagaimana menjadi seorang engineer yang berkompeten, serta apa manfaat bidang geoteknik untuk kedepannya.“Geoteknik itu luar biasa keren, Geoteknik itu adalah salah satu bidang dari Teknik sipil yang sangat keren serta punya peran penting dalam bidang kontruksi ” ujar beliau dalam pemaparan materinya.

Beliau juga mengatakan menjadi seorang engineer harus mengerti tentang tanah, mengerti proses kerja di lapangan, harus memiliki basic Bahasa inggris, memahami tentang bidang geoteknik, memiliki tekad dan kerja keras, harus mengerti praktek dan teori, serta mampu menjadi pemecah masalah dalam bidang konstruksi. Beliau mengajak semua Mahasiswa yang hadir untuk semakin lebih menghargai Teknik sipil, meneguhkan hati dan tekun di bidang ini sehingga nantinya akan menjadi seorang engineer yang keren.

Sesi tanya jawab merupakan sesi yang ditunggu-tunggu mahasiswa. Hotdi Turnip (Angkatan 2018) yang merupakan salah satu dari mahasiswa Fakultas Teknik mengajukan pertanyaan tentang apa yang harus dilakukan untuk bisa menjadi seorang ahli geoteknik seperti beliau.Dr.Ir. Aksan Kawanda, ST., M.T.,IPM. Memberikan tanggapan bahwa syarat yang harus dilakukan untuk menjadi seorang ahli Geoteknik itu adalah belajar dan terus belajar, melatih kemampuan serta harus mencintai bidang ini, karena ketika kita mencintai bidang ini, maka semuanya akan terasa mudah.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan acara ditutup dengan pemberian cenderamata berupa ulos yang diberikan kepada pemateri dan diikuti dengan foto bersama.Dengan adanya kuliah umum ini harapannya memberikan kesadaran kepada Mahasiswa untuk lebih meningkatkan semangat dan tekun dalam bidang Teknik sipil sehingga nantinya menjadi lulusan-lulusan terbaik dan mampu bekerja di bidang yang diminati khususnya di bidang Teknik sipil. – (Putri Yani/Humas)