FAKULTAS FILSAFAT SIAP KEMBALIKAN KEJAYAAN SEBAGAI FAKULTAS UNGGUL

Unika Santo Thomas melakukan pertemuan bersama enam uskup dan Propinsial Kustos di Fakultas Filsafat Kampus Sinaksak, Pematangsiantar, Selasa (22/8/2023). Wakil Rektor I Bidang Akademik Unika santo Thomas Dr. Zakarias Situmorang, MT dan Ketua Yayasan Anton Tampubolon, SH hadir dalam pertemuan tersebut.

Dalam pertemuan tersebut dibahas kondisi terkini Fakultas Filsafat dan strategi yang dapat dilakukan untuk mengembalikan kejayaan seperti tahun-tahun sebelumnya yakni menjadi fakultas yang unggul. Anton menyampaikan, masih banyak sekali aspek yang perlu diberikan perhatian khusus terhadap Fakultas Filsafat.

“Sudah saatnya Fakultas Filsafat keluar dari isolasi diri yang beberapa dekade ini terjadi pembiaran. Dengan demikian, Fakultas Filsafat bisa menjadi unggul seperti yang terjadi pada tahun 2004,” kata Anton.

Selanjutnya, Dr. Zakarias menjelaskan, item paling perlu agar mencapai akreditasi unggul adalah Sumber Daya Manusia (SDM) yang mana sampai saat ini hanya ada beberapa dosen yang menjadi Lektor dan memiliki jabatan fungsional

“Aspek paling tinggi penilaiannya dalam akreditasi adalah SDM. Kami melihat di Fakultas Filsafat banyak yang berpotensi akan hal itu. Terkait hal ini, kami dari Unika Santo Thomas siap mendampingi Fakultas Filsafat dalam percepatan kenaikan pangkat tersebut,” ungkap Dr. Zakarias.

Sementara itu, pembina Yayasan Santo Thomas juga sangat mendukung agar para Fakultas Filsafat menggencarkan aspek penelitian dan pengabdian masyarakat.


Unika Santo Thomas menggelar pertemuan bersama enam Uskup dan Propinsial Kustos di Fakultas Filsafat Kampus Sinaksak, Pematangsiantar, Selasa (22/8/2023).

(David Leonardus Marbun)