BABAK FINAL TURNAMEN BULU TANGKIS DALAM RANGKA MEMERIAHKAN DIES NATALIS KE-40 UNIKA SANTO THOMAS

Kamis, 18 April 2024 – Dalam rangka merayakan Dies Natalis ke-40 Universitas Katolik Santo Thomas diadakan berbagai perlombaan, salah satu perlombaannya ialah bulu tangkis. Perlombaan bulutangkis ini terbagi menjadi beberapa bagian, seperti bulu tangkis tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri. Perlombaan ini dilangsungkan di Aula Magna Gedung Perpustakaan Lt. 3.

Setelah serangkaian tahap yang dilalui dengan penuh semangat dan persaingan ketat, akhirnya saat yang ditunggu-tunggu tiba, babak final. Dalam pertarungan yang epik ini, maka didapat la sang juara dari berbagai bagian, sebagai berikut :

Pemenang Lomba Tunggal Putra

Champions – Wiseman Zebua mahasiswa dari Unika Santo Thomas

Runner-up – Jezen Purba siswa dari SMK RK Deli Murni

3RD Place – Junjung Putra mahasiswa dari Unika Santo Thomas

Pemenang Lomba Tunggal Putri

Champions – Dessy Anjani dari YP. Sinar Husni

Runner-up – Sondang Olivia mahasiswi dari Unika Santo Thomas

3RD Place – Isabella Simarmata siswi dari SMK Wirahusada

Pemenang Lomba Ganda Putra

Champions – Imam H & Imam I dari Universitas Battuta

Runner-up – Edi & Ronaldo dari Unika Santo Thomas

3RD Place – Hadistya & Tri Safta dari Institut Teknologi Sawit Indonesia

Pemenang Lomba Ganda Putri

Champions – Dessy Anjani & Sondang Olivia dari Yp. Sinar Husni & Unika Santo Thomas

Runner-up – Mercy Sarumaha & Rismoli Laia dari Stok Bina Guna

3RD Place –  Hermina Pasaribu & Isabella Simarmata dari SMK Wirahusada

Pertarungan dalam babak final ini tidak hanya tentang gelar juara, tetapi juga tentang semangat persaudaraan dan kebersamaan dalam merayakan momen istimewa Dies Natalis ke-40 Universitas Katolik Santo Thomas. Selamat kepada seluruh sang juara bulu tangkis Tunggal Putra/i serta sang juara bulu tangkis Ganda Putra/i. Tetap rendah hati dalam kemenangan dan tetap semangat bagi kamu yang belum menang yaa! (Ade I. Sitanggang / Student Staff)

(a/humas)