Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Katolik (Unika) Santo Thomas gelar seminar “Peran Pemuda/I dalam Meningkatkan Kesadaran Hukum dalam Menjawab Tantangan Globalisasi Digitalisasi” dengan tujuan mengajak mahasiswa dan pelajar untuk kenali hukum jauhi hukuman, guna antisipasi prilaku tindak pidana bagi kalangan pelajar dan mahasiswa di Aula Magna Lt. 3 Perpustakaan Unika pada Sabtu, 1 April 2023.
Ketua Panitia sekaligus ketua Departemen Pendidikan & Keilmuan BEM FH UNIKA: Advensius Rotama Sitorus mengatakan “Tujuan kami mengadakan Kegiatan ini, ialah sebagai bentuk kepedulian kami terhadap maraknya kenakalan remaja yang menyerang adik-adik SMA/SMK yang masih polos dan mudah dipengaruhi oleh perkembangan digitalisasi/modernisasi”.ujarnya.
Maka dari itu kami sebagai mahasiswa hukum kami mengedukasi kepada adik- adik SMA/SMK agar paham betul mengenai pentingnya kesadaran hukum. Selain itu sesuai dengan Pasal 1 Ayat (3) UUD 1945 yang dimana negara kita adalah negara hukum, kami selaku mahasiswa hukum akan memastikan Konstitusi kita tersebut memang harus ditegakkan dan jangan sampai ada segelintir oknum aparat penegak hukum yang mempermainkan konsitutisi kita.
“Kami juga menghadirkan sejumlah narasumber akademisi dan aparat penegak hukum, serta sekitar 60 an pelajar dan mahasiswa hadir sebagai peserta”.tambahnya.
Sementara, Jaksa Asepte Ginting dalam diskusi itu mengajak para mahasiswa dan pelajar SMA/SMK untuk kenali hukum jauhi hukuman sebagai kata kunci dalam berprilaku di kehidupan sehari-hari.
“Kita berharap, adik-adik SMA/SMK , mahasiswa/i dan masyarakat dapat paham dan mengetahui tentang permasalahan hukum yang berlaku, agar tidak salah dalam bertindak,” ujarnya.
Turut hadir yakni Khamazaro Waruwu selaku Hakim PN Medan, AKP Madianta Br Ginting selaku Wakasat Reskrim Polrestabes Medan, Pantun Marajohan Simbolon, selaku Kepala Subseksi pada Seksi Intelijen Kejari Medan dan kalangan praktisi hukum, hadir Saut Turnip, dan Ganda.
(m/humas)