Service Excelent adalah salah satu ciri khas Universitas Katolik Santo Thomas dalam memberikan pelayanan terbaik tidak hanya kepada para mahasiswa/i tetapi segenap Dosen, Tendik, dan semua pegawai yang ada di lingkungan kampus harus mampu menerapkan Service Excelent. Pemberian materi serta memberi pelatihan kepada para usher Universitas Katolik Santo Thomas dilaksanakan selama 2 hari yaitu Selasa sampai Rabu, tanggal 13-14 Desember 2022 di Ruang Rapat Rektorat lt. 3 Gedung Biro Rektorat. Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan para usher untuk bisa tampil berkualitas untuk memberikan informasi seputar kampus dan menjadi sumber segala informasi.
Pada hari pertama dibimbing oleh Ibu Helena Sihotang, SE.,MM memberikan materi seputar tugas dan fungsi usher, penjelasan mengenai kegiatan apa saja yang membutuhkan tenaga usher, serta sedikit mengadakan diskusi atau tanya jawab mengenai tugas usher di lingkungan Universitas Katolik Santo Thomas. “Usher sebagai pusat menyebarkan informasi penting kampus dalam konteks promosi, maka diharapkan setiap usher harus memiliki kecakapan dalam berpenampilan, gaya berbicara yang bagus serta memiliki kepercayaan diri yang bagus”, ucap Ibu Helena. Disambut antusias yang tinggi oleh usher dalam diskusi singkat bersama Ibu Helena dalam pembahasan tugas sebagai promotor.
Hari Rabu, 14 Desember 2022 adalah hari kedua pelatihan usher yang dibawakan langsung oleh Rektor Universitas Katolik Santo Thomas yaitu Prof. Dr. Maidin Gultom, SH., M.Hum, Wakil Rektor 1 yaitu Bapak Dr. Zakarias Situmorang, M.T, dan Wakil Rektor 3 Dr. Yohanes Suhardin, S.H., M.Hum., C.C.D. “Menjadi usher tidaklah mudah, harus bisa menguasai segala informasi kampus mulai dari pengadaan beasiswa sampai kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh fakultas hingga kegiatan Universitas”, ungkap Bapak Rektor. Selain itu juga, para usher mendapatkan pemaparan mengenai Universitas Katolik Santo Thomas yang bergerak dari Visi dan Misi Universitas. Hal ini menjadi landasan para usher untuk lebih siap menjalankan tugas sebagai pemberi informasi agar setiap program kerja dan tujuan kerja Universitas berjalan dengan lancar dan mendapatkan penilaian positif dari mahasiswa/i dan masyarakat sehingga Service Excelent bisa tercapai.
.
(Humas)