UNIKA ADAKAN KULIAH UMUM SADAR INVESTASI

Universitas Katolik Santo Thomas SU berkerja sama dengan PT. Panin Sekuritas Cabang Medan adakan seminar dan kuliah umum Sadar Invesitasi pada 2 Mei 2017 di aula Universitas Katolik Santo Thomas.  Acara ini didukung penuh oleh Rektor Dr. Frietz R Tambunan dan Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Santo Thomas.

Pada kegiatan ini hadir para dosen dan mahasiswa/i  dari berbagai fakultas di Unika Santo Thomas.

Rektor Universitas Katolik Santo Thomas Dr. Frietz R Tambunan membuka resmi seminar dan kuliah umum dengan menyampaikan satu keyword  “A Part of All You Earn is Yours to Keep (sebagian dari apa yang anda dapatkan adalah milikmu untuk dipelihara). 3 hal yang dapat diterapkan yaitu: 1. Tidak menghabiskan seluruh pendapatan; 2. Belajar dari para  inverstor sukses; 3. Memiliki uang untuk bekerja bagi dirimu.

“Kekayaan apa yang kita miliki yang dapat kita peroleh dengan gratis?” tanya rektor. “Waktu yang tak terhingga, adalah kekayaan yang kita peroleh secara gratis yang dianugrahkan Tuhan kepada kita, untuk kita bisa terus belajar dalam hidup”, demikian paparan singkat rektor membuka seminar dan kuliah umum Sadar Investasi.

“Biarkan Uang yang Bekerja Keras Untuk Anda” adalah topik yang dibawakan oleh Narasumber Darmin SE., MBA., CIMBA seorang penasehat investasi berlisensi OJK. Kegiatan ini dihadiri oleh lebih dari 500 orang yang terdiri dari dosen dan mahasiswa/i yang ingin tahu lebih dalam bagaimana cara berinvestasi yang baik dan bermanfaat di masa muda.

Dipaparannya, pemegang empat lisensi sekaligus ini, menyampaikan betapa penting investasi untuk masa depan. “Sisihkanlah sebagian pendapatan untuk berinvestasi di pasar modal sebab, di masa depan hasil investasi manfaatnya jauh lebih baik (besar) ketimbang hasil bekerja keras memupuk pendapatan (kekayaan)”, nasihat Pak Darmin seorang Analis Pasar Modal. 

Pada kesempatan ini, para dosen dan mahasiswa terlihat sangat antusias dengan paparan yang disampaikan oleh Pak Darmin. Terlihat dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dosen dan mahasiswa terkait cara berinvestasi yang baik dan bermanfaat.

Pada kesempatan ini,  Rektor memberi hadiah kepada 3 orang mahasiswa/i yang siap berinvestasi reksadana campuran pada hari itu juga, adapun bentuk hadiahnya yaitu berupa voucher reksada campuran masing – masing 1 juta rupiah. Hadiah ini merupakan bentuk dukungan kepada mahasiswa yang siap berinvestasi. 

Panin Sekuritas juga memberikan voucher Rp. 250.000, kepada 3 orang mahasiswa yang beruntung. Dan voucher Rp. 50.000 kepada para mahasiswa yang membuka rekening Panin Reksadana pada hari tersebut.

Kesadaran para Dosen dan Mahasiswa akan pentingnya investasi semakin terlihat karena klinik sadar investasi dipenuhi oleh para dosen dan mahasiswa yang tidak ingin membuang waktu lagi dengan membuka rekening investasi di Reksadana Panin Sekuritas. (admin)