Universitas Katolik Santo Thomas Sumatera Utara disingkat UNIKA Santo Thomas didirikan pada tahun 1984 di Jl. S. Parman 107, Medan. Pada dekade pertama, pertumbuhan dan perkembangan UNIKA sangat pesat sehingga dibutuhkan lokasi kampus baru yang lebih luas. Pada tahun 1994, kampus baru di Tanjung Sari Medan diresmikan dan seluruh kegiatan Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat dipusatkan dan dirancang di kampus Tanjung Sari. Untuk Fakultas Filsafat dibuka kampus baru di Pematang Siantar, tepatnya di Sinaksak yang sekaligus merupakan tempat untuk pendidikan calon imam Katolik.
Kepengurusan KMKat St. Ignatius De Loyola menggelar kegiatan pelantikan Badan Pengurus Harian Periode 2021-2022 di Kapel Unika Santo Thomas, Sabtu(23/10/2021). Pelantikan ketua dan wakil ketua BPH KMKat St. Ignatius De Loyola dilantik langsung oleh Romo Serafin Dani Sanusi, OSC selaku Moderator Mahasiswa Katolik KAM / Ketua Komisi Kepemudaan Keuskupan Agung Medan/KOMKep KAM dan didampingi oleh...Read More
Universitas Katholik Santo Thomas Medan mengadakan acara seminar nasional dengan tema “Pemuda Indonesia Sebagai Aset SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045, Kamis (27/10/2021). Acara ini dilakukan secara daring dan luring guna mencegah penyebaran covid-19. Kegiatan ini dihadiri sebanyak 48 orang mahasiswa dari 16 Prodi Unika. Generasi muda selalu memiliki peran yang sangat penting dan strategis...Read More